PP-Sosmed-Combirun-2018 V3

 

Serunya lomba lari yang digelar ke-enam kalinya berturut-turut diadakan oleh Combiphar sebagai perusahaan lokal consumer healthcare di Indonesia. Tahun ini ASWATA – Asuransi Terpercaya sebagai official insurance Combi Run 2018 ini turut ambil bagian pada serangkaian kegiatan lomba lari yang akan diselenggarakan pada Minggu, 7 Oktober 2018 di Q-Big BSD City – Tangerang. Combi Run 2018 menyiapkan beberapa kategori, yaitu Half Marathon, 10K, 5K, Kids Dash dan Ekiden 20K untuk para siswa-siswi SMA dan juga komunitas lari. Kemudian Combi Run dikenal sebagai lomba lari yang mengedepankan aspek keamanan dan kenyamanan para peserta yang sesuai dengan tagline 'Nyaman Larinya Karena Personal Accident ASWATA'.



Combirun2018-1

Dok.ASWATA: Gate start/finish Combi Run 2018


Mulai pukul 5.00 gate start/finish Combi Run 2018 telah dipadati 3000 peserta dari data yang diperoleh lalu sekitar pukul 5.30 pembawa acara bersama Andreas Kansil selaku Race Director memulai acara dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya setelah pidato pembuka.



Combirun2018-2

Dok.ASWATA : Peserta bermain dart di booth ASWATA

Peserta lari memasuki gate finish sekitar jam 7.00 pagi dan mengambil refreshment serta medali sesuai kategori lari. Area booth pun ramai dengan aktifitas yang disuguhkan seperti di booth ASWATA para peserta dapat mencoba peruntungan dengan bermain dart dengan total hadiah jutaan rupiah, bagi peserta yang berhasil mengenai sasaran berhak menerima e-voucher dengan cara follow VANIA – Virtual Assistant ASWATAdi Line, FB Messenger & Telegram lalu redeem hadiah dengan memasukkan kode yang diberikan oleh petugas ASWATA.



Combirun2018-3

Dok.ASWATA : Peserta ditatto oleh Bu Dewi Setiawati (Dept.Head Marketing Retail ASWATA) di Mobil WAW

Mobil WAW tidak ketinggalan muncul di Combi Run 2018 lho!. Peserta lari pun dapat menikmati keseruan ditattoo oleh Bu Dewi (Dept. Head Marketing Retail ASWATA) yang ikut bertugas di Warung ASWATA.

 



Combirun2018-4

Dok.ASWATA : Penyerahan simbolik pemenang oleh Bapak Rainier Kurniawan (Dept Head Information & Technology ASWATA)

Menuju puncak acara Combi Run 2018 panitia mengumumkan para pemenang di panggung utama untuk tiap kategori dan pada kesempatan tersebut ASWATA sebagai Official Insurance diwakili oleh Bapak Rainier Kurniawan (IT Director) untuk turut menyerahkan simbolik kepada pemenang.

 

Download Race Central Combi Run 2018 di sini


PT. Asuransi Wahana Tata

Head Office
Jl. H. R. Rasuna Said. C-4, Jakarta 12920
Tel. (021) 5203145, 5203146
Fax. (021) 5203149, 5205222-23
e-mail : aswata@aswata.co.id
website: http://www.aswata.co.id

Vania--Tanya-Aswata

 
 otoritas-jasa-keuangan-logo  logo mari
 Logo-AA-Fitch-Ratings 2018