Jakarta, 11 Mei 2024 – Aswata sebagai official insurance partner ikut ambil bagian dalam perlindungan Asuransi Kecelakaan Diri untuk seluruh runner dalam acara CC5K pada Canisius College Alumni Day 2024. #LARIbagimuGURU sebagai bentuk dedikasi pada alumni kepada guru-guru di sekolah Canisius dan para pendidik dimanapun mereka berada, menjadi tema CC5K 2024 yang ke tujuh ditahun ini. Aswata melindungi seluruh pelari dengan manfaat :

1.       Santunan Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Rp. 50,000,000,- 

2.       Santunan Cacat Tetap Akibat Kecelakaan Rp. 25,000,000,-

3.       Penggantian Biaya Pengobatan Akibat Kecelakaan Rp. 5,000,000,-

 

Dok.Aswata: Cover ePolis yang dikirim via Vania - Virtual Assistant Aswata kepada seluruh pelari  

 

Dok.Aswata

 

Tepat pukul 06.00 WIB para peserta lomba lari CC5K sudah memadati Start/Finish gate sambil mengikuti arahan dari Race Director dan menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum Start di Mulai. Tidak lupa karena lomba lari ini juga persembahan dari para Alumni Kanisius Sendiri maka turut menyanyiakan Mars Kanisius. Setelah itu Race Director bersiap dan melakukan aba-aba untuk dimulainya race. Diikuti oleh 1,300 lebih pelari yang mendaftar dari berbagai kalangan, komunitas lari dan tamu undangan sangat antusias dalam mengikuti rangkaian acara yang berjalan lancar.

 

Dok. Aswata: (Kanan) Bapak Christian Wanandi - Presiden Direktur Aswata turut mengikuti Lomba Lari dan Finish pada menit 34.

 

Lari dengan official timing di seputaran Menteng yang rindang dan hiburan setelahnya, merupakan ciri khas CC5K dari tahun ke tahun. Para alumni berkumpul, reuni, nostalgia, berjejaring dan tentu saja berpesta bersama – serta mengundang teman-teman komunitas lari, rekan-rekan alumni dari berbagai kolese dan sekolah, keluarga besar Kanisius yaitu : Alumni dan keluarga, siswa, orang tua siswa dan tentu saja para guru dan karyawan untuk bergabung dan bergembira bersama di event ini.

  

 

Dok. Aswata: (Kiri - Kanan) Bapak Reinard Pradana - Section Head Direct Retail Aswata, Bapak Hernanto Panjaitan & Bapak Anton Gunawan dari Sales Office Senen, dan Bapak Nanda Galih - Marketing Direct Retail Aswata yang bertugas di booth Aswata pada CC5K 2024

 

Berlokasi di area Gedung Ignatius - Kanisius, Aswata open booth dengan segenap tim yang bertugas yang membutuhkan informasi seputar produk Asuransi, promo produk, layanan klaim dan layanan lainnya dapat bertanya langsung di booth. Tidak hanya itu setelah semua peserta lomba menyentuh garis finish, waktunya refreshment sambil befoto bersama medali penamat yang menandakan bahwa pelari berhasil mengikuti seluruh track tanpa terputus. 

Waktunya pamer medali dan gaya biar capeknya tidak terasa saat meninggalkan acara CC5K, pastinya tidak bisa lupa yaa sama keseruan rangkaian dari lomba lari tahunan ini yang selalu heboh suasananya lalu sambil berolahraga bisa bertemu kangen teman lama, guru dan saling bertukar koneksi.  


 Dok.Aswata: 360 Camera merupakan booth activity persembahan dari Aswata untuk para peserta lari CC5K

 
Sampai jumpa di CC5K berikutnya.

 

 Sukses CC5K 2024, #NyamanLarinya Karena Personal Accident Aswata! 

 


PT. Asuransi Wahana Tata

Kantor Pusat

Jl. H. R. Rasuna Said. C-4, Jakarta 12920
Tel. (021) 5203145, 5203146
Fax. (021) 5203149
e-mail : aswata@aswata.co.id
website: http://www.aswata.co.id
soc-ig soc-fb soc-in soc-yt

Vania--Tanya-Aswata

 
 otoritas-jasa-keuangan-logo
 Logo-AA-Fitch-Ratings 2018